3 Cara Merekam Layar HP Samsung dengan Mudah

Cara Merekam Layar HP Samsung

Cara Merekam Layar HP Samsung

Cara Merekam Layar HP Samsung – Teknologi yang terus berkembang telah membawa kita ke era di mana segala sesuatunya menjadi lebih mudah dan praktis, termasuk cara merekam layar ponsel. Dulu, untuk merekam layar HP, kita perlu melakukan rooting, menggunakan komputer, atau bahkan membeli perangkat lunak tambahan yang sering kali tidak gratis. Namun, sekarang semua itu bisa dilakukan dengan lebih simpel, terutama jika menggunakan ponsel Samsung.

Samsung, sebagai salah satu produsen ponsel terkemuka di dunia, telah memfasilitasi penggunanya dengan fitur perekaman layar bawaan di hp Samsung, dari yang paling dasar hingga penggunaan aplikasi pihak ketiga yang canggih.

Cara Merekam Layar HP Samsung

Mulai dari menggunakan fitur bawaan, aplikasi tambahan, hingga trik dan tips yang bisa membuat pengalaman merekam layar menjadi lebih baik.

1. Cara Merekam Layar HP Samsung Menggunakan Fitur Bawaan

Samsung menyediakan fitur perekaman layar bawaan yang memudahkan merekam aktivitas di layar tanpa perlu aplikasi tambahan. Berikut ini caranya:

  • Buka ponsel Samsung kamu dan cari tab Quick Panel dengan mengusap layar dari atas ke bawah.
  • Temukan dan klik ikon Screen Recording atau Perekam Layar.
  • Perekaman layar akan dimulai setelah menekan tombol tersebut.
  • Buatlah perekaman layar sesuai dengan durasi yang kamu kehendaki.
  • Untuk menghentikan perekaman, tekan tombol Stop.
  • Video akan otomatis tersimpan di galeri.

2. Cara Merekam Layar HP Samsung Menggunakan Aplikasi Game Launcher

Bila kamu lebih sering menggunakan ponsel untuk bermain game, Samsung menyediakan Game Launcher, yang juga memiliki fitur perekaman layar:

  • Buka aplikasi Game Launcher di ponsel Samsung kamu, biasanya aplikasi ini otomatis terpasang di perangkat Samsung terbaru.
  • Klik ikon tiga titik vertikal di beranda aplikasi Game Launcher, lalu pilih Tambah Video.
  • Di dalam Game Launcher, kamu bisa menambahkan game atau aplikasi yang ingin di rekam.
  • Setelah menambahkan game atau aplikasi, buka game atau aplikasi tersebut melalui Game Launcher. Kemudian, kamu akan melihat ikon rekaman berwarna oranye di layar. Ketuk ikon tersebut untuk mulai merekam.
  • Lakukan perekaman layar sesuai durasi keinginan kamu.
  • Untuk menghentikan perekaman, lakukan swipe ke menu bar dan tekan tombol Stop.
  • Video akan otomatis tersimpan di galeri.

3. Cara Merekam Layar HP Samsung Menggunakan Aplikasi Mobizen Screen Recorder

Seandainya ingin menggunakan aplikasi pihak ketiga, Mobizen Screen Recorder bisa menjadi pilihan yang baik:

  • Buka Google Play Store dan cari aplikasi Mobizen Screen Recorder.
  • Unduh dan instal aplikasi ini di HP Samsung.
  • Saat pertama kali membuka aplikasi, kamu akan diminta untuk mengatur beberapa preferensi, seperti resolusi video dan kualitas audio dan abaikan penawaran versi premium bila tidak memerlukannya.
  • Setelah pengaturan awal selesai, kamu bisa mulai merekam dengan menekan ikon Mobizen dan tekan lambang kamera di aplikasi.
  • Kamu juga bisa menyesuaikan fitur lain seperti menambahkan wajah di layar (facecam) atau menggambar di layar selama perekaman.
  • Setelah selesai merekam, tekan tombol Stop.
  • Selanjutnya video akan tersimpan di galeri dan proses perekaman selesai dilakukan.

Selain Mobizen, ada beberapa aplikasi lain yang juga bisa digunakan untuk merekam layar, seperti DU Recorder dan AZ Screen Recorder.

DU Recorder merupakan aplikasi perekaman layar yang serbaguna dan mudah digunakan. Aplikasi ini juga menawarkan fitur pengeditan yang cukup lengkap setelah perekaman selesai. Sedangkan AZ Screen Recorder menawarkan fitur perekaman layar tanpa batas waktu dan tanpa watermark. Aplikasi ini juga memungkinkan perekaman dengan suara internal dan eksternal secara bersamaan.

Tips untuk Merekam Layar dengan Hasil Terbaik

Merekam layar bisa jadi mudah, tetapi untuk mendapatkan hasil terbaik, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan:

1. Pastikan Ruang Penyimpanan Cukup

Sebelum mulai merekam, pastikan memiliki cukup ruang penyimpanan. Video perekaman layar bisa memakan banyak ruang, terutama jika kamu merekam dalam resolusi tinggi.

2. Gunakan Resolusi Tinggi

Selalu pilih resolusi tertinggi yang tersedia saat merekam layar. Ini akan memastikan bahwa setiap detail terlihat jelas, terutama bila kamu berniat membagikan video di platform seperti YouTube atau media sosial lainnya.

3. Pastikan Pencahayaan yang Baik

Bila merekam aktivitas yang melibatkan wajah atau objek fisik, pastikan pencahayaan yang baik. Cahaya yang cukup akan membuat video terlihat lebih profesional dan jelas.

4. Tips Editing Setelah Perekaman

Setelah merekam, kamu bisa menggunakan berbagai aplikasi editing untuk memperbaiki video. Aplikasi seperti Adobe Premiere Rush atau Kinemaster bisa membantu menambahkan efek, teks, dan musik latar untuk membuat video lebih menarik.

5. Periksa Pembaruan Perangkat Lunak

Pastikan perangkat lunak ponsel selalu diperbarui ke versi terbaru. Pembaruan sering kali membawa peningkatan performa dan perbaikan bug yang bisa membantu saat merekam layar.

Solusi Masalah Umum saat Merekam Layar di HP Samsung

Saat mencoba merekam layar, kamu mungkin menghadapi beberapa masalah. Berikut adalah beberapa solusi untuk masalah umum yang mungkin di temui:

1. Perekam Layar Tidak Muncul di Quick Panel

Bila tidak menemukan ikon perekam layar di Quick Panel, coba tambahkan secara manual. Buka Quick Panel, ketuk ikon tiga titik vertikal di sudut kanan atas, dan pilih Edit Tombol. Dari sini, kamu bisa menambahkan ikon perekam layar.

2. Suara Tidak Terekam

Seandainya suara tidak terekam, periksa pengaturan suara sebelum mulai merekam. Pastikan kamu telah memilih opsi yang tepat (misalnya, merekam suara internal atau eksternal) di pengaturan perekam layar.

Dengan mengikuti tips di atas, kamu dapat dengan mudah merekam layar ponsel untuk berbagai keperluan, baik itu untuk membuat tutorial, merekam gameplay, atau menciptakan konten media sosial yang menarik. Semoga tips ini bermanfaat ya.

Baca juga:

Please follow and like us:
WhatsApp
URL has been copied successfully!
Scroll to Top